Breaking News

Musim Haji Segera Tiba, Berikut Jadwal Keberangkatan Jemaah Asal Madura

Sabtu, 27 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PRAGAANSTATION.COM, SURABAYA – Kantor Kementerian Agama Wilayah Jawa Timur resmi mengeluarkan rencana perjalanan Ibadah Haji Embarkasi Surabaya Tahun 1445 H/2024.

H. Abd Haris M.Pd.I Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur mengatakan pemberangkatan kloter pertama diawali oleh kloter 01 Bojonegoro yang akan masuk asrama haji Sukolilo Surabaya pada 11 Mei 2024, kemudian akan diterbangkan ke Arab Saudi pada 12 Mei 2024 dan merupakan pemberkatan jemaah haji kloter pertama di Indonesia.

“Kemudian penerbangan jemaah haji Embarkasi Surabaya ditutup dengan kloter 106 dari Kabupaten Pamekasan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menyampaikan bahwa wilayah kerja (Wilker) Madura masuk pada gelombang ke- II tahapan penerbangan jemaah haji sesuai dengan hasil Qur’ah beberapa waktu lalu.

Berikut rencana penerbangan jemaah haji untuk wilayah Madura yang dirilis oleh Kantor Kementerian Agama Jawa Timur:

Kabupaten Sumenep tergabung dalam kloter 96 dan 97 yang akan berangkat ke Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada 7 Juni 2024 dan akan terbang ke Arab Saudi pada 8 Juni 2024.

Kabupaten Sampang tergabung dalam kloter 98, kloter ini merupakan gabungan dari Kabupaten Sumenep dan Sidoarjo, kemudian kloter 99 full jemaah asal kabupaten Sampang yang akan berangkat ke Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada 7 Juni 2024 kemudian terbang ke Arab Saudi pada 8 Juni 2024.

Kloter 100 dan 101 merupakan kloter dari Kabupaten Bangkalan yang akan berangkat ke Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada 8 Juni 2024 kemudian terbang ke Arab Saudi pada 9 Juni 2024.

Kloter 103, 104, 105 dan 106 merupakan kloter Kabupaten Pamekasan yang akan berangkat ke Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada 9 Juni 2024 dan terbang ke Arab Saudi pada 10 Juni 2024.

Diketahui bahwa jemaah haji yang tergabung dalam Embarkasi Surabaya terdiri dari Provinsi Jawa Timur, Provinsi Bali dan Provinsi NTT dengan jumlah total jemaah sebanyak 39.227.

Jemaah haji Jawa Timur sebanyak 37.270, jamaah haji dari Bali sebanyak 732 dan jamaah haji asal NTT sebanyak 695.

Berita Terkait

Hari Santri Nasional Jadi Pengingat Semangat Juang di Annajah 1 Karduluk
Polres Sumenep Ajak Masyarakat Waspada Campak, Kenali Gejala dan Lakukan Pencegahan
Meriahkan Hut Ke-80 RI, Warga Bandungan Atas Suka Cita Gelar Festival Layang-Layang
KLB Campak Sumenep: Pemprov Jatim Siapkan 9.825 Vaksin, Khofifah Minta Semua Pihak Bersatu
Dugaan Penganiayaan Berujung Kematian di Giligenting, Anak Kandung Diamankan Polisi
Momentum Kemerdekaan ke-80, Camat Pragaan Ajak Gen Z Melek Teknologi dan Pendidikan Karakter
Satlantas Polres Sumenep Berhasil Ungkap Kasus Tabrak Lari yang Tewaskan Pemotor di Simpang 3 Mastasek
20 Pelajar RPL SMK Al Imron Uji Kemampuan di ANBK 2025
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 21:43 WIB

Hari Santri Nasional Jadi Pengingat Semangat Juang di Annajah 1 Karduluk

Jumat, 29 Agustus 2025 - 06:06 WIB

Polres Sumenep Ajak Masyarakat Waspada Campak, Kenali Gejala dan Lakukan Pencegahan

Selasa, 26 Agustus 2025 - 19:59 WIB

Meriahkan Hut Ke-80 RI, Warga Bandungan Atas Suka Cita Gelar Festival Layang-Layang

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 19:05 WIB

KLB Campak Sumenep: Pemprov Jatim Siapkan 9.825 Vaksin, Khofifah Minta Semua Pihak Bersatu

Senin, 18 Agustus 2025 - 15:53 WIB

Dugaan Penganiayaan Berujung Kematian di Giligenting, Anak Kandung Diamankan Polisi

Rabu, 13 Agustus 2025 - 20:36 WIB

Satlantas Polres Sumenep Berhasil Ungkap Kasus Tabrak Lari yang Tewaskan Pemotor di Simpang 3 Mastasek

Jumat, 8 Agustus 2025 - 06:41 WIB

20 Pelajar RPL SMK Al Imron Uji Kemampuan di ANBK 2025

Sabtu, 7 Juni 2025 - 21:26 WIB

Tabrak Polisi! Penyelundup Rokok Ilegal Diringkus Usai Kejar-Kejaran

Berita Terbaru